KELOMPOK PENGAJIAN PADANG TIKAR DUA MENYELENGGARAKAN PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW 1442 H

Padang Tikar – Kelompok Pegajian Yasinan Pasar Padang Tikar menyelenggarakan kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tanggal 28 Oktober 2020 bertempat di Pasar Padang Tikar dengan mematuhi protokol kesehatan dengan menghadirkan penceramah H.Sujani, S.Hi.

Acara didahului dengan Khotmil Qur’an santriwan dan santri wati Nurul Jannah, dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, sambutan Kades Padang Tikat Dua dan Camat Batu Ampar serta tausiah oleh Bapak H. Sujani, S.Hi. Dalam sambutannya Kades Padang Tikar Dua Efendi Senong menyampaikan

“rasa syukur karena bisa dilaksankannya kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang dipersiapkan oleh kelompok pengajian Yasinan Pasar”.

Kades berharap kepada semua jamaah yang hadir bisa bersama-sama mendengarkan tausiah yang akan disampaikan oleh Ustazd H. Sujani, S.Hi.

Sementara Camat Batu Ampar HM. Ikhsan Sukendra mengapresiasi kerjasama Pemerintah Desa Padang Tikar Dua dengan kelompok pengajian Yasinan Pasar Padang Tikar yang telah bersama-sama menyelenggarakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

“tahun ini jatuh pada Kamis, 29 Oktober 2020 besok. Maulid Nabi adalah momentum mengenang kembali kelahiran Nabi Muhammad SAW yang menjadi teladan umat Islam”.

Penceramah Bapak H. Sujani, S.Hi menyampaikan “Maulid Nabi adalah hari kelahiran Nabi Muhammad SAW. Bahwa Allah SWT mengutus Nabi Muhammad sebagai rahmat bagi alam semesta”.

Memperingati Maulid Nabi dapat dilakukan dengan sejumlah cara yakni memperbanyak sholawat dan berdoa untuk junjungan umat Islam, yakni Nabi Muhammad SAW, meneladani kisah dan sifat Nabi Muhammad SAW. Acara ditutup dengan pembacaan doa. (Ichand/29/10/20)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *