PROFIL DESA SUNGAI KERAWANG

profil-desa-sungai-kerawang

Desa Sungai Kerawang merupakan satu diantara Desa yang ada di Kecamatan Batu Ampar Kabupaten Kubu Raya, dengan Ibu Kota Pemerintahannya Dusun Sidomulyo. Luas wilayah daratan kurang lebih 48.00 km². (Berdasarkan Profil Kecamatan Batu Ampar Tahun 2019)

Batas wilayah Desa Sungai Kerawang arah Barat berbatasan langsung degan Desa Sumber agung, arah Timur berbatasan dengan Desa batu ampar, arah Selatan berbatasan dengan Kabupaten Kayong utara, dan arah Utara berbatasan dengan Batu Ampar.

Jarak tempuh Kantor Desa Sungai Kerawang ke Ibu Kota Kecamatan Batu Ampar, Padang Tikar sekitar 79 Km dengan waktu tempuh 90 menit jalur air menggunakan speedboad.

Desa Sungai Kerawang dipimpin seorang kepala Desa yang bernama SANIMAN yang dilantik pada tanggal 17 Desember 2019 dengan SK Pelantikan : Nomor 812/DSPMD/2019 dengan masa bakti akhir jabatan sebagai Kepala Desa Sungai Kerawang pada tanggal 16 Desember 2025.

Desa Sungai Kerawang terdiri dari 3 dusun, yaitu Dusun SIDOMULYO, dusun SUKA BHAKTI dan dusun SUKAMAJU SERTA terdapat 4 RW dan 14 RT.

Mitra Kerja Pemerintahan Desa, BPD (Badan Pemusyawaratan Desa) yang diketuai oleh SAGE BARUNA yang dilantik pada tanggal 31 Desember 2018 dengan SK Pelantiakan : Nomor 660/DSPMD/2018 dengan masa bakti akhir jabatan pada tanggal 31 Desember 2024.

Jumlah Penduduk Desa Sungai Kerawang sebanyak 1.553 jiwa dengan perbandingan lakai-laki 800 JIWA dan Perempuan 753 JIWA dengan kepadatan penduduk 32 JIWA per/ km² pada semester 1 tahun 2020. (sumber : Data Agregat Kependudukan KKR Semester 1 Tahun 2020)

Desa Sungai Kerawang, memiliki bangunan sekolah sejumlah 1 Sekolah Satu Atap (SD dan SMP) 1 SMA, 2 Paud dan 4 TPA.

Desa Sungai Kerawang untuk sarana Kesehatan juga memiliki, 1 Puskesmas, 1 Poskesdes, 1 Posyandu, 2 Bidan, DAN 2 dukun bayi terlatih.

Terdapat 2 kepercayaan yang dianut masyarakatnya diantaranya: Islam dan Kristen. Mayoritas penduduknya memeluk agama islam. Untuk tempat ibadah Desa Sungai Kerawang memiliki 2 Masjid dan 9 Surau.

Mata pencarian atau pekerjaan yang dominan masyarakat Desa Sungai Kerawang antaralain : Petani perkebunan, Karyawan Swasta, Buruh Harian Lepas, Buruh Tani Perkebunan, dan Nelayan Perikanan.

Hasil Perkebunan yang dijadikan sebagai penopang perekonomian masyarakat Desa Sungai Kerawang seperti : Kelapa, dan Kopi.

Dari sektor pariwisata salah satu hal yang menjadi daya tarik di desa sungai kerawang adalah dalam hal melestarikan kebudayaan seni tari Reog Ponorogo dan seni tari kuda lumping. Kesenian tersebut biasa di tampilkan untuk menyambut kedatangan tamu penting baik dari pemerintahan pusat maupun kabupaten.

Desa Sungai Kerawang membudidayakan jamu tradisional yang dikelola oleh UMKM Desa Sungai Kerawang yang dikelola oleh PKK DESA.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *